DINAS PEMUDA DAN OLAHRAGA DKI JAKARTA
Perkembangan Jakarta International Stadium Minggu ke 68

Dipublikasikan pada 25 Dec 2020 oleh Administrator


Pembangunan Jakarta International Stadium (JIS), Tanjung Priok, Jakarta Utara. Progres Pembangunan stadion kebanggaan warga Jakarta memasukin minggu ke-68 sudah mencapai 40,708%.

Saat ini JIS tengah dalam perkembangan pengerjaan pilecap, pekerjaan kolom struktur area stadion utama, pekerjaan bekisting dan pengecoran plat lantai 1-9, pekerjaan balok tribun dan instalasi precast tribun, pekerjaan concourse stadion utama; pekerjaan lapangan latih dan fasilitas area tribun, pekerjaan area dinding, pekerjaan tangga; pekerjaan arsitektur dan MEP,persiapan erection girder ramp barat (taman BMW), dan instalasi HCS ramp timur, pekerjaan struktur dan pemasangan enamel fasade stadion utama, dan fabrikasi main truss dan assembly rangka atap baja di area lapangan utama.

Pembangunan dari berbagai sisi proyek dipastikan akan terus bertambah setiap harinya, proyeksi pekerjaan di tahun 2021 akan menyerap sampai 5.000 pekerja. Harapannya bisa ikut berkontribusi pada pemulihan ekonomi dalam masa pandemic ini karena melibatkan banyak vendor terkait pekerjaan dan suplai material

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan kontraktor (PT. Jakarta Propertindo) terus berkoordinasi dan berupaya agar Pembangunan tetap berjalan dengan sesuai rencana walaupun di tengah masa pandemi  dan juga tetap menjalankan protocol kesehatan.