DINAS PEMUDA DAN OLAHRAGA DKI JAKARTA
Pelepasan Kontingen DKI Jakarta untuk berlaga di PEPARNAS XVI Papua oleh Gubernur Provinsi DKI Jakarta

Dipublikasikan pada 30 Oct 2021 oleh Administrator


Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Anies Baswedan beserta jajarannya melepas keberangkatan kontingen DKI Jakarta yang akan berlaga di Pekan Paralimpik Nasional (PEPARNAS) XVI Papua, di GOR PPOP Ragunan, Jakarta Selatan pada Jumat, 29 Oktober 2021. Kontingen DKI Jakarta akan berangkat ke Papua dan mulai berkompetisi dari tanggal 2 hingga 15 November 2021.

Gubernur Anies berharap kontingen DKI Jakarta bisa memberikan hasil terbaik, dengan menggaris bawahi bahwa target yang dicapai bukan saja terkait jumlah pencapai medali, namun nilai dan hikmah yang terkandung dalam kompetisi Peparnas tersebut.

"Saya berpesan kepada semua bahwa ini bukan semata-mata soal pencapaian target, jumlah emas, perak, maupun perunggu. Tapi targetnya di sana membangun persaudaraan, ikatan kebersamaan, serta hadir menjadi tauladan untuk bangsa Indonesia, sebagai pribadi yang sanggup bekerja keras, mampu mengalahkan segala macam perasaan malas, dan enggan bergerak bangkit. Semoga target di Papua tercapai" ujar Gubernur Anies.

Dari 12 cabor yang dipertandingkan kontingen DKI akan mengikuti 10 cabor yang dipertandingkan kecuali angkat berat dan sepak bola CP. Untuk PEPARNAS kali ini kontingen DKI Jakarta berjumlah 190 orang yang terdiri dari 97 atlet, 48 pelatih/asisten pelatih, 4 pendamping khusus. 41 ofisial pendukung

Ayo, warga Jakarta pantau terus dan dukung kontingen DKI Jakarta meraih kejayaan dan prestasi terbaik pada perhelatan Pekan Paralimpik Nasional XVI Papua.

#dkijakarta #disporadkijakarta #ppop #peparnasxvipapua #jakartakotakolaborasi #jakartabangkit #dkisatu #kontingendkijakarta